BEM FKEP USK KABINET HOLISTIK LAKSANAKAN “UP-STATIK” VIRTUAL

BEM FKEP USK KABINET HOLISTIK LAKSANAKAN “UP-STATIK” VIRTUAL

Banda Aceh (20/3/2021) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala mengadakan kegiatan Upgrading Staff Holistik (Up-StaTik) kepada staff yang baru saja terpilih untuk bergabung ke dalam kabinet Holistik Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Syiah. Kegiatan yang dilakukan secara virtual melalui Zoom Meeting ini diselenggarakan pada hari Sabtu, 20 Maret 2021, dengan mengusung Tema “Mewujudkan Kepengurusan yang Harmoni, Solidaritas, Tangguh, dan Sinergik bersama kabinet Holistik”.

Kegiatan Up-Statik dibuka secara resmi oleh wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Ns. Sri Intan Rahayuningsih, M.Kep. Sp.Kep.An. Acara ini diikuti oleh 67 Peserta dengan 4 pemateri yang ahli dan mumpuni dalam bidangnya. Serta dihadiri oleh Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Ketua Lembaga Dakwah Fakultas (LDF) Fakultas Keperawatan Universitas Syiah.

Ns. Rahmad Ridha, S.Kep pemateri “Managemen Organisasi dan Waktu” menyatakan bahwa Usaha menumbuhkan jiwa dan karakter yang mampu mencapai produktivitas dan efisiensi yang tinggi dalam berorganisasi teman-teman BEM FKEP USK harus memiliki kemapuan managemen organisasi serta kemampuan manajemen waktu yang baik. Ridha juga menambahkan, tujuannya adalah agar teman-teman BEM FKEP USK dapat menentukan skala prioritas terhadap suatu kegiatan yang akan dilakukan.

Tak hanya itu, kegiatan Upgrading Staff Holistik (Up-StaTik) turut memaparkan materi berupa “TUPOKSI dan Mekanisme Kerja Acara”, “Kebendaharaan”, dan “Kesekretariatan” guna meningkatkan pemahaman para staff BEM FKEP USK kabinet holistik mengenai bagaimana jalannya suatu acara melalui pembagian tugas kepada tiap-tiap divisi di suatu kegiatan.

Sebagai rencana tindak lanjut Upgrading Staff Holistik, BEM FKEP USK akan menyelenggarakan kegiatan “Magang Staff Holistik” atau MSH sebagai bentuk pengaplikasian dari materi yang telah diberikan pada saat Up-Statik mengenai mekanisme jalannya sebuah kegiatan dengan harapan staff BEM FKEP USK kabinet holistik bisa mendapatkan pengalaman, pendidikan, serta pelajaran tentang berorganisasi setelah mengikuti kegiatan ini. (YS/AN)