Nursing Camp 2018 Wilayah 1 ILMIKI

Nursing Camp 2018 Wilayah 1 ILMIKI

Banda Aceh 2018 – Nursing Camp merupakan rangkaian acara kepemimpinan yang dilaksanakan oleh setiap ILMIKI di seluruh wilayah di Indonesia. Pada tahun ini Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala mendapatkan kesempatan untuk menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan kegiatan “ Nursing Camp Wilayah I ILMIKI ” pada 1-4 November 2018 bertempat di Rindam Iskandar Muda, Aceh Besar Tema yang diusung pada Nursing Camp I ILMIKI pada tahun 2018 ini adalah “Internalisasi Visi ILMIKI dalam Membentuk Generasi yang Mandiri, Inovatif, Loyal dan
Kompetitif ”. ILMIKI sebagai persatuan mahasiswa keperawatan seluruh Indonesia tentunya membawa pengaruh yang baik terhadap kesuksesan acara. Dengan menargetkan seluruh mahasiswa dan mahasiswi keperawatan yang berada di Wilayah 1 ILMIKI sebagai peserta dalam kegiatan Nursing Camp diharapkan nantinya dapat meningkatkan persaudaraan antar sesama mahasiswa/i keperawatan dan bisa saling bertukar pengalaman dan pengetahuan . Melalui kegiatan Nursing Camp juga diharapkan mahasiswa dapat mengembangkan kemampuan berorganisasi , dan melatih diri dalam kegiatan manajemen organisasi yang terarah dalam rangka memantapkan sikap dan mengembangkan wawasan serta kemampuan kepemimpinan untuk dapat menjadi bekal sebagai kader bangsa di masa yang akan datang . Nursing Camp Wilayah I ILMIKI diikuti kurang lebih 28 peserta yang tidak hanya berasal dari Fakultas Keperawatan Unsyiah, tetapi juga beberapa Mahasiswa lain dari beberapa Institusi Keperawatan yang berada dalam cakupan Wilayah I ILMIKI.

Nursing Camp Wilayah I ILMIKI akan dilaksanakan selama 4 hari dengan agenda yang berbeda-beda pada setiap harinya . Untuk hari pertama (1/11/2018) , agenda dimulai dengan penjemputan peserta dibeberapa lokasi penjemputan . Agenda dilanjutkan pada malam harinya pada pukul 20.30 WIB dengan Opening Ceremony yang bertempat di Aula Rindam Iskandar Muda, Aceh Besar. Seusai Opening Ceremony , pemberian materi pertma dengan judul “ Manajemen Diri dan Public Speaking” oleh Dr. Rer.Nat. Ilham Maulana., S.Si juga sukses diberikan untuk mengkahiri kegiatan di hari pertama ini. Memasuki hari kedua (2/11/2018) , peserta diinstruksikan senam pagi dan sarapan sebagai bentuk persiapan fisik sebelum memulai materi . Sebelum memulai materi , Pengurus Harian Nasional (HPN) dan Pengurus Harian Wilayah (HPW) memberikan sekilas materi tentang pengenalan , struktur dan Visi Misi ILMIKI kepada para peserta . Agenda dilanjutkn dengan pemberian materi kedua pada kegiatan Nursing Camp dengan judul “Manajemen dan Administrasi Organisasi” yang diberikan oleh Muhammad Hamzah, S.Kg . Dalam materi nya Muhammad Hamzah, S.Kg memaparkan tujuan dan fungsi dari sebuah organisasi. Seusai materi kedua , materi mengenai “Teknik Persidangan” dipaparkan oleh Mujadid, S.Pd . Tidak hanya materi , simulasi teknik persidangan pun dilakukan agar peserta dapat lebih memahami pentingnya teknik persidangan dalam sebuah organisasi . Seusai ISHOMA , materi dilanjutkan dengan pemateri yang berasal dari FKep Unsyiah yaitu Ns, Ardia Putra, MNS . Dalam materinya Ns, Ardia Putra, MNS memaparkan tentang “ perencanaan dan pengembangan suatu program “ . Selanjutnya , materi kelima dengan judul “Dream Maker” yang disampaikan oleh Tim The Leader sukses membuat antusiasme peserta meningkat , dengan simulasi berupa membuat “River Of Life” , peserta diajak untuk mengungkapkan perasaan, harapan dan keinginan yang akan dilakukannya di masa yang akan datang . Selanjutnya , materi bertemakan “ Mahasiswa dan Pergerakan Mahasiswa “ yang disampaikan oleh Ns.Yuswardi, MNS semakin menambah semangat dan antusiasme para peserta dalam mengikuti kegiatan ini . Di penghujung agenda , kegiatan “Camping Fire” dengan orasi kemahasiswaan dan pembacaan puisi sukses mengkhiri kegiatan yang dilakukan di hari kedua ini.

Hari selanjutnya , yaitu hari ketiga (3/11/2018) , agenda yang dilakukan oleh peserta adalah “Outbound dan Games” di Lapangan Rindam Iskandar Muda . Kegiatan ini berlangsung selama kurang lebih 3 jam dengan games yang berbeda pada tiap-tiap sesinya .Seusai Outbound dan Games , peserta dipersilahkan beristirahat sembari menunggu kegiatan Closing Ceremony pada malam harinya . Closing Ceremony menjadi kegiatan terakhir yang dilaksanakan dalam Nursing Camp Wilayah 1 ILMIKI ini , pemberian kata sambutan dan juga penutupan yang dilakukan oleh Ns. Sri Intan Rahayuningsih, M.Kep.,Sp.Kep.An mengakhiri kegiatan ini . Penyerahan plakat dari ILMIKI ke BEM FKep Unsyiah , dan juga penyerahan plakat dari BEM FKep Unsyiah untuk setiap Universitas juga dilakukan pada Closing Ceremony ini . Tak lupa pula , penyerahan Sertifikat sebagai Ucapan Terimakasih kepada Rindam Iskandar Muda, Aceh Besar . Di akhir sesi , pengumuman peserta dan kelompok terbaik juga penampilan dari masing-masing kelompok juga disuguhkan untuk menutup malam terakhir dalam kegiatan Nursing Camp Wilayah 1 ILMIKI .

Hari Keempat (4/11/2018) peserta diajak untuk mengelilingi kota Banda Aceh “ City Tour “ dengan mengunjungi beberapa tempat bersejarah di Kota Banda Aceh , antara lain Museum Tsunami , Kapal PLTD Apung , dan Masjid Raya Baiturrahman . Seusai membeli souvenir dan oleh-oleh , peserta diantar pulang ke masing-masing lokasi penjemputan